Rumah Literasi Ramai Di Kunjungi Anak-anak

Blora. Rumah Literasi yang berlokasi di Desa Sempu Kecamatan Kunduran Kabupaten Blora Jawa Tengah, Minggu (21/07) pagi, nampak ramai dikunjungi oleh anak-anak.

Anak-anak semakin semangat karena hari itu adalah hari terakhir mereka liburan sekolah, untuk itu Relawan Rumah Zakat memberikan kegiatan yang berbeda, agar anak-anak semangat belajar. Anak-anak juga kelihatan sangat gembira.

Selain kegiatan membaca, Rumah Literasi juga menyediakan pembelajaran bagi yang belum bisa membaca dan menulis. Pagi itu anak-anak di ajak juga untuk mengambangkan kreatifitas untuk mewarnai bersama.

Literasi tetap diminati anak-anak selain banyak teman dan banyak permainan.

Share This Post

Berita Lainnya